Praktikum golongan darah ABO dan Rhesus
Laporan Praktikum Golongan Darah A , O, Dan B
Bagaimana menentukan golongan darahnya?
Saya ambil satu contoh baris ke-dua. Perhatikan urutan sampelnya dari kiri ke kanan:
Untuk menentukan golongan darah pedomannya sebagai berikut:
Penggunaan serum alfa-beta hanya untuk verifikasi (kepastian) saja. Tidak digunakan juga tidak masalah.
Praktikum golongan darah ABO dan Rhesus
Praktikum Mencari Golongan Darah
Alat
- Kartu tes golongan darah (jika tidak ada bisa diganti object glass)
- Kapas
- Alkohol 70 %
- Lancet
- Tusuk gigi
Bahan
- Serum alfa
- Serum beta
- Serum alfa beta (tidak harus ada)
- Serum anti Rhesus
Cara Kerja
- Siapkan kartu uji atau object glass yang telah di beri nomor 1 - 4
- Sterilkan salah satu ujung jari dengan kapas yang telah dibasahi dengan alkohol 70%
- Tusukkan lancet dengan hati-hati dan mantap ke ujung jari yang telah steril, lalu tekanlah ujung jari hingga darah keluar
- Teteskan darah pada kartu uji atau object glass sebanyak 4 kali pada tempat yang berbeda sesuai nomor
- Teteskan serum alfa sebanyak 1 tetes pada sampel darah pertama, lalu aduklah dengan gerakan memutar menggunakan tusuk gigi. Amatilah apa yang terjadi.
- Lakukan langkah nomor 5 untuk serum beta, serum alfa-beta, dan serum anti Rhesus
Contoh gambar hasil pengamatan
Bagaimana menentukan golongan darahnya?
Saya ambil satu contoh baris ke-dua. Perhatikan urutan sampelnya dari kiri ke kanan:
- diberi anti Rhesus : menggumpal
- diberi serum alfa : tidak menggumpal
- diberi serum beta : menggumpal
- diberi serum alfa-beta : menggumpal
Untuk menentukan golongan darah pedomannya sebagai berikut:
Golongan
|
aglutinogen (antigen) pada eritrosit
|
aglutinin (antibodi) pada plasma darah
|
A
B AB O |
A
B A dan B - |
b
a - a dan b |
- Jika aglutinin a (serum alfa) + aglutinogen A = terjadi aglutinasi (penggumpalan)
- Jika aglutinin b (serum beta) + aglutinogen B = terjadi aglutinasi (penggumpalan)
- Jika anti Rhesus (antibodi Rhesus) + antigen Rhesus = terjadi aglutinasi (penggumpalan)
- darah + anti Rhesus = aglutinasi -----> terdapat antigen Rhesus -----> gol Rh+
- darah + serum alfa = aglutinasi -----> terdapat aglutinogen A -----> gol A
- darah + serum beta = aglutinasi -----> terdapat aglutinogen B -----> gol B
0 comments:
Posting Komentar